Minggu, 12 Juni 2011

KUIS MAIN KATA GLOBAL TV BANTU SISWA MEMAHAMI BAHASA INDONESIA

KUIS MAIN KATA GLOBAL TV, sangat membantu wawasan siswa dan guru dalam pemahaman bahasa Indonesia. Demikian acara hiburan sekaligus pengetahuan ini banyak diminati siswa dan guru. Di SDN Pasekan II Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, tontonan ini menjadi suatu yang menyegarkan dikalangan staf guru di sekolah ini. Hal ini dikarenakan Kepala Sekolah, Agus Warsono,sangat perhatian dalam acara yang digemari guru-guru di sekolah ini.
KUIS MAIN KATA GLOBAL TV, juga menjadi ajang adu cepat dikalangan siswa dan guru di sekolah itu. Kadang ketika menonton suasana menjadi hangat, karena pemirsa berusaha menjawab pertanyaan kuis yang sebenarnya untuk peserta kuis, tapi penonton pun dapat menjawab pertanyaan dengan rebutan pula.
Menurut Agus Warsono, baru di Global tv yang memberikan tayangan pendidikan dengan menyatukan hiburan. Sebab dengan melalui hiburan inilah masyarakat dapat lebih cepat menerima pengertian bahasa Indonesia yang benar.