Rabu, 16 Oktober 2019

Sarapan pagi, Karatan

Sarapan pagi,

Karatan

Karat merupakan hasil korosi, yaitu oksidasi suatu logam. Besi yang mengalami korosi membentuk karat. Semakin banyak karat pada besi semakin berubah bentuk aslinya.

Demikian pada manusia juga, orang berpengalaman akan berciri-ciri 'karatan. Ada proses elektrokimia yang terjadi pada manusia dimana tubuh yang makin renta bertindak sebagai pe-reduksi dan alam sebagai oksigennya.

Sehingga karatan itu tampak pada rambut, kulit , gigi dan organ tubuh lainnya. Semikian 'karatan berarti semakij banyak perubahan yang terjadi terus menerus. Seorang penyair terus berproses hingga 'karatan dan terus-menerus memiliki perubahan dalam proses itu. Semakin banyak karatan (perubahan) semakin banyak pengalaman yang diperolehnya. Pada gilirannya karatan itu membentuk perubahan dan jati diri.

Setelah karatan biasanya orang mulai 'memperbaiki. Memperbaiki kekurangan dan kelemahan sehingga semakin matang. Kemudian dari hasil perbaikan itu tampak betapa aslinya sangat kuat dan tangguh seperti mobil CJ 7 buatan Amerika. Jadi terus saja berproses lama-lama pun akan karatan seperti mobil Jeep. (rg bagus warsono)